Budaya adalah cara hidup
yang berkembang dan dimiliki oleh sekelompok orang dan diwariskan dari generasi
ke generasi. Budaya terdiri dari banyak unsur yang rumit, termasuk sistem agama
dan politik, adat istiadat, bahasa, peralatan, pakaian, bangunan, dan karya
seni.
Bahasa, serta budaya,
merupakan bagian integral dari manusia yang banyak orang cenderung menganggap
warisan genetik. Ketika seseorang mencoba untuk berkomunikasi dengan
orang-orang yang berbeda budaya dan menyesuaikan perbedaan, membuktikan bahwa
budaya itu dipelajari.
Pada akhir abad ke-20
dan awal abad ke-21, Indonesia telah memasuki era globalisasi. Kemajuan
teknologi, komunikasi, informasi, dan transportasi telah menyebabkan masuknya
pengaruh budaya dari seluruh penjuru dunia dengan cepat ke Indonesia. Menurut
Kamus Besar Bahasa Indonesia, globalisasi adalah proses terbentuknya sistem
organisasi dan sistem komunikasi antar masyarakat di seluruh dunia. Tujuannya
adalah untuk mengikuti sistem serta kaidah-kaidah yang sama. Pada era
globalisasi, peristiwa yang terjadi di suatu negara dapat diketahui dengan
cepat oleh negara lain melalui media massa, seperti televisi, radio, surat
kabar atau internet.
Dengan berkembangnya globalisasi pada era ini antar negara saat ini seperti tidak ada batasnya. Globalisasi tentu saja membawa budaya asing yang dapat berupa dampak positif maupun dampak negatif.
Berikut ini adalah dampak positif budaya asing yang masuk ke Indonesia
- Modernisasi pada kemajuan pembangunan
- Mudahnya mendapat informasi
- Dapat mempelajari keanekaragaman budaya dari seluruh dunia
- Kemajuan teknologi yang berguna bagi Indonesia
- Dapat mempelajari bahasa asing dengan mudah dengan adanya budaya globalisasi
Selain dampak positif, budaya asing yang ada di Indonesia juga terdapat budaya negatif, berikut ini adalah beberapa budaya negatif yang dapat masuk ke Indonesia
- Sifat kebarat-baratan yang dapat hinggap dipikiran anak muda di Indonesia
- Sifat individualisme yang menggantikan nilai gotong - royong dalam kehidupan masyarakat Indonesia
- Hilangnya sikap dari budaya ketimuran akibat budaya asing negatif yang masuk
- Tersebarnya budaya yang melanggar norma asusila dan norma kesopanan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar